GRESIK || Jelang libur panjang tahun ajaran 2021/2022, Sekolah Dasar (SD) Muhammadiyah Kompleks Gresik (MUGRES) Kampus B yang terletak di Jl Harun Thohir 37 A Kabupaten Gresik, menggelar pentas seni akhir semester 2021/2022.
Kegiatan ini adalah kegiatan akhir tahun perdana dimana nantinya akan diselenggarakan setiap tahun pelajaran. Juga merupakan ajang apresiasi hasil kerja peserta didik SD MUGRES baik itu karya yang dihasilkan dari proses pembelajaran di kelas, ekstrakurikuler, dan bina prestasi.Jumat (24/06 /2022).
Pentas Seni yang digelar mengusung tema GRESIKAN (Gelar Karya Literasi dan Sains) ini diikuti siswa kelas 1 hingga kelas 5, menampilkan berbagai kreasi menarik dan ditampilkan secara apik dihadapan guru serta orangtua berlangsung dihalaman sekolah itu.
Berbagai penampilan mulai dari permainan tradisional, atraksi Pencak Silat, hingga tarian tradisional yang salah satunya tarian khas Kota Gresik yakni Tari Damar Kurung. Berbagai pakaian adat nusantara yang dikenakan para peserta memeriahkan semakin memeriahkan pentas seni sekolah tersebut.
Kepala Sekolah SD MUGRES Kampus B, Hadi Purnomo,s.pd dalam sambutannya mengatakan di Era disrupsi sekarang ini di mana terjadinya perubahan masif yang mengubah sistem menjadi lebih baik lagi yang disebabkan oleh adanya inovasi-inovasi dan kreativitas baru dalam hal pendidikan.
“Di era disrupsi ini sangat dibutuhkan semangat kolaborasi dimana dibutuhkan sinergi dan komunikasi yang baik antar pengajar dan wali murid agar tercipta proses pendidikan yang baik sehingga menciptakan anak didik yang berkualitas,” tutur Hadi.
Ketua Majelis Dikdasmen PCM Gresik, Ir. Ahmad Subagiono yang Pimpinan Majelis Didaksmen sangat kagum dengan peningkatan kualitas SD MUGRES Kampus B yang sangat cepat.
“Saya sangat kagum dengan kondisi sekarang di sini (SD MUGRES Kampus B) yang saya pikir peningkatan progresnya bisa dikatakan hingga 200 persen,” ucap pria yang akrab dipanggil yono ini.
Ketua panitia pagelaran ini, Aisyi Hartini,S.Pd mengatakan bahwa pagelaran pentas seni ini bertujuan untuk membangkitkan jiwa seni diantara para siswa.
“Tujuannya semata-mata untuk menanamkan kecintaan siswa terhadap beragam adat dan budaya yang ada di Nusantara khususnya Kota Gresik, sekaligus menjadi wadah pengembangan keterampilan dan kreatifitas siswa dengan bakat khusus,” ujar perempuan yang akrab dipanggil Bu Ais.
Diakui kegiatan ini sekaligus apresiasi kepada murid yang selama tahun ajaran 2021/2022 terus semangat mengikuti pendidikan walaupun terkadang harus melalui daring.
Kegiatan Pentas ini mendapat apresiasi para guru terutama orang tua siswa yang hadir melihat langsung berbagai atraksi yang ditampilkan anak-anak mereka. Bahkan tidak sedikit orang tua yang mendokumentasi moment tersebut melalui handphone.
Untuk prestasi kelulusan SD MUGRES Kampus A dan Kampus B Tahun ajaran 2021/2022 yang telah diumumkan 15 Juni, hasilnya terbilang menggembirakan, karena dari 143 siswa yang mengikuti ujian akhir sekolah seluruhnya dinyatakan lulus 100 persen.
Ditambahkan untuk penerimaan siswa tahun ajaran baru, pihak sekolah telah membuka pendaftaran. (iwan)