JATIMTIME.COM – NASIONAL || Dunia hiburan tanah air berduka seiring kabar duka datang dari Dorce Gamalama. Setelah sekian lama berjuang melawan penyakitnya, Dorce Gamalama berpulang. Hal itu dikabarkan oleh salah satu anak angkat Dorce Gamalama, Siti Fatimah Tuzzahrah. Ia mengabarkan itu melalui IG stories.
“Innalilahi wainnailahi rojiun telah meninggal dunia mama kami tercinta Ibu Dorce Gamalama. Al-Fatihah, minta doanya untuk mama,” tulis Siti fatimah Tuzzahrah.
Dorce meninggalkan tiga anak angkat, yakni Siti Fatimah Tuzzahrah, Rizky Sutrisno Kidjo dan Siti Khadijah. Ketiga anak angkat tersebut kini sudah menikah.
Kabar meninggalnya artis senior ini juga dibenarkan oleh kerabat Dorce, Hetty Soendjaya. Saat ini jenazah Dorce berada di Rumah Sakit Simprug, Jakarta Selatan. Kabarnya Dorce sempat terkena COVID-19 hingga dapat perlakuan khusus dalam menangani jenazahnya.
“Iya sekarang masih di RSPP Simprug,” ujar Hetty saat dihubungi wartawan melalui telepon.
Dorce dilahirkan dengan nama Dedi Yuliardi Ashadi. Dorce Gamalama lahir di Solok, Sumatera Barat, 21 Juli 1963. Dorce Gamalama merupakan anak dari pasangan Achmad dan Dalifah. Namun Dorce dirawat neneknya, yaitu Siti Darama. Pada usia dua tahun Dorce pindah bersama neneknya ke Jakarta. (iwan)