GRESIK, JATIMTIME.COM – Desa Bambe Driyorejo Gresik dibuat geger dengan penemuan ibu dan anak yang terkapar bersimbah darah di dalam rumahnya di Jl Kelud RT 01 RW 01 Desa Bambe, Driyorejo, Gresik. Data yang kami terima, ibu dan anak tersebut adalah Trianah (64) dan Thalita (23).
Bermula dari saksi mata yang merupakan tetangga melihat anak korban yang juga korban, Zada Thalita. Thalita pun meminta tolong karena dianiaya oleh ayahnya yang bernama Joko Sumarsono. Tetangga korban menemukan keduanya tergeletak bersimbah darah di dalam rumah.
“Jam setengah delapan saya dikasih tahu ibu, ada ibu Anna dan anaknya tergeletak di rumahnya bersimbah darah. Kemudian ibu lapor ke kepala desa,” kata Andri, salah satu warga setempat, Rabu (9/11/2021).
Melihat masih ada tanda kehidupan pada si anak, perangkat desa lalu melarikan si anak ke rumah sakit.
Petugas Kepolisian sudah berada di lokasi kejadian dan memasang garis polisi di rumah lokasi kejadian. Petugas juga terlihat melakukan identifikasi untuk keperluan penyelidikan lebih lanjut. Terduga tersangka yaitu suami korban masih dalam proses pencarian pihak Kepolisian. (iwan)